Saka Kalpataru Sleman Kenalkan Ecoprint di SD Negeri Nyaen 1

Saka Kalpataru Sleman Kenalkan Ecoprint di SD Negeri Nyaen 1


SLEMAN - Bertempat di SD Negeri Nyaen 1,  Satuan Karya Pramuka (Saka) Kalpataru tingkat cabang sleman melaksanakan Kalpataru Goes To School, Jumat (21/01/2023)

Kegiatan diikuti 27 peserta pramuka siaga jenjang kelas 6 didampingi Kak Hetty dan Kak Muya sebagai narasumber berlatih ecoprint. 

Pada kesempatan itu peserta dikenalkan beberapa teknik yang digunakan membuat ecoprint seperti teknik pounding (teknik pukul), steaming (teknik kukus), boiling (teknik rebus) serta produk ecoprint yang menghasilkan nilai jual yang tinggi.

Dilanjutkan praktik ecoprint oleh peserta yang sudah dibagi dalam kelompok menggunakan totebag yang sudah disediakan saka kalpataru sleman.

Kreatifitas peserta dicantumkan dalam proses penataan daun pembuatan ecoprint menghasilkan beragam motif unik. Ecoprint merupakan salah satu pembuatan produk fashion yang memanfaatkan bahan-bahan ramah lingkungan.

Saka Kalpataru Sleman mengajak peserta mendukung gerakan peduli lingkungan hidup di sekolah melalui karya inovatif yang ramah lingkungan.

Pewarta : Dewan Saka Kalpataru Sleman

Post a Comment

أحدث أقدم
close
tunasmandiricorp