Kontingen Daerah Istimewa Yogyakarta Dalam Kegiatan Peran Saka Nasional 2022, Tiba Di Jogja Dengan Selamat

Kontingen Daerah Istimewa Yogyakarta dalam Kegiatan Peran Saka Nasional 2022, Tiba di Jogja dengan Selamat


filatelipramuka.com - YOGYAKARTA - Setelah berkegiatan selama seminggu di Kepulauan Bangka Belitung, 20 personil kontingen Daerah Istimewa Yogyakarta yang terdiri atas 13 peserta, 1 pimpinan kontingen dan staf kontingen, serta 5 pembina pendamping tiba di Kantor Kwartir Daerah DIY dengan selamat pukul 8 pagi (10/10).

Baca Juga : Kumpulan Berita Kegiatan Saka Pariwisata

Keduapuluh personil berangkat dari Bandara Depati Amir menuju Bandara Soekarno-Hatta pada Minggu sore, 9 Oktober 2022. Dilanjutkan menaiki bus hingga Kantor Kwartir Daerah DIY.


Kepulangan peserta ditutup dengan sepatah kata dari Kak Lathif selaku pimpinan kontingen, dan Kak Kamtiyana selaku pembina pendamping.

"Semoga ilmu yang didapatkan bisa bermanfaat khususnya bagi Pramuka di Yogyakarta dan semua sampai rumah dengan selamat", pungkas Kak Kamtiyana. 


Tak lupa sebagai pelengkap cerita, Kontingen DIY melakukan dokumentasi sebelum kembali pulang ke rumah masing-masing.

Kontingen DIY, Berbudaya, Luar Biasa, Istimewa! 




**

Pewarta : Erwin Rizki Nur Rofiq

Post a Comment

أحدث أقدم
close
tunasmandiricorp