Bengkulu Selatan — Kwartir Cabang Bengkulu Selatan sukses melaksanakan upacara peringatan Hari Baden Powell ke-167 Tahun 2024 di lapangan utama SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan. Acara tersebut diikuti oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari pengurus Kwarcab Bengkulu Selatan, pembina atau pelatih pramuka, orang tua anggota pramuka yang akan dilantik, serta perwakilan dari setiap gugus depan. Pelaksanaan upacara berlangsung pada hari Kamis, 22 Februari 2024.
Upacara peringatan ini dibuka oleh Kak Herdi Agustiar, ketua harian Kwarcab Bengkulu Selatan. Beliau menyampaikan bahwa upacara ini adalah wujud kebanggaan dan apresiasi anggota pramuka di Bengkulu Selatan terhadap Bapak Pramuka Dunia, Baden Powell. Baden Powell, atau Robert Stephenson Smyth Baden Powell, yang kemudian bergelar Lord, dikenal sebagai Bapak Pramuka Sedunia. Beliau lahir pada 22 Februari 1857, dan tanggal ini ditetapkan sebagai Hari Bapak Pramuka Sedunia atau Bapak Pandu Sedunia.
Upacara peringatan tersebut juga menjadi momen penting karena dilaksanakan pelantikan dan penyerahan piagam penghargaan kepada 15 anggota pramuka yang lulus dalam seleksi Pramuka Garuda pada tanggal 15 Februari 2024.
Kak Herdi Agustiar memberikan pesan moral kepada ke-15 anggota pramuka yang baru dilantik. Beliau mendorong agar para anggota pramuka lebih semangat dalam menjalankan kewajibannya, menjaga nama baik pramuka, dan menjadi contoh teladan di gugus depan masing-masing, keluarga, serta lingkungan sekitar.
"Selamat kepada para anggota pramuka yang telah dilantik sebagai anggota Pramuka Garuda. Saya berharap kalian dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan penuh semangat, serta menjadi teladan bagi rekan-rekan pramuka lainnya," ujar Kak Herdi Agustiar.
Peringatan Hari Baden Powell dan pelantikan anggota Pramuka Garuda ini menunjukkan komitmen Kwarcab Bengkulu Selatan dalam membina dan mengembangkan gerakan pramuka sebagai wadah pendidikan karakter dan kepemimpinan bagi generasi muda.
Pewarta : Galih | editor : maru