Pramuka SMA N 2 Ngaglik Pelepasan Duta Ambalan untuk Mengikuti Pengembaraan Akhir Tahun Barata ke-38

Pramuka SMA N 2 Ngaglik Pelepasan Duta Ambalan untuk Mengikuti Pengembaraan Akhir Tahun Barata ke-38

Sleman - Menjelang pergantian tahun ke 2024, Pramuka Paskanama, Pangkalan SMA N 2 Ngaglik, menggelar Upacara Pelepasan Duta Ambalan Pengembaraan Akhir Tahun (Barata) ke-38 pada hari Sabtu, 23 Desember 2023. Barata merupakan kegiatan pengembaraan rutin yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sleman setiap akhir tahun.


Pramuka SMA N 2 Ngaglik berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan mengirimkan 1 (satu) sangga putra dan 1 (satu) sangga putri, masing-masing terdiri dari 8 peserta. Para peserta, yang merupakan pramuka penegak terpilih, telah menjalani seleksi dan pelatihan fisik selama hampir satu bulan untuk mempersiapkan diri menghadapi Pengembaraan Akhir Tahun.



Upacara Pelepasan Duta Ambalan diawali dengan display dan pelaporan prestasi dari masing-masing peserta yang akan mengikuti kegiatan Barata ke-38. Seluruh karya dari kegiatan prestasi yang akan dilombakan, seperti pioneering, masak rimba, komunikasi lapangan, dan pentas seni, ditampilkan dengan semangat.


Kakak Arif Wibowo memberikan ucapan selamat dan semangat kepada Duta Ambalan Barata 38 yang telah berlatih dan siap untuk mengembara mulai tanggal 28 Desember hingga 1 Januari 2024. Dalam amanatnya, Kakak Arif Wibowo menyampaikan pesan inspiratif, "Sebagai Duta Ambalan, menjadi tugas teman-teman semua untuk menjaga nama baik Pangkalan SMA N 2 Ngaglik dan Pramuka Paskanama. Bersama peserta lain, teman-teman adalah keluarga. Jangan hanya fokus pada prestasi dan perjalanan, namun ingatlah bahwa kalian semua sedang melakukan pengembaraan di mana rasa kesatuan, persaudaraan, dan pembentukan relasi juga memiliki peran penting."


Upacara Pelepasan Duta Ambalan ditutup dengan penyematan tanda Duta Ambalan dan ucapan selamat serta semangat bagi para Duta Ambalan yang akan menjalani Pengembaraan Akhir Tahun (Barata) ke-38 Kwartir Cabang Sleman. Semua harapkan kesuksesan dan pengalaman berharga bagi peserta dalam menjalani kegiatan pengembaraan yang penuh tantangan tersebut.




Pewarta : Dewan Ambalan | editor : maru

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
close
tunasmandiricorp