filatelipramuka.com - Kursus Mahir Dasar (KMD) dan Kursus Mahir Lanjut (KML) Kwarcab Sleman akan diselenggarakan pada bulan oktober tahun 2022, kegiatan ini kerjasama antara Kwarcab Sleman dengan Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Sleman. Panitia mengumumkan untuk biaya camp fee gratis (ditanggung Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Sleman).
BACA JUGA :
Bekerjasama dengan Dinas Pemuda Dan Olahraga, Kwarcab Sleman Selenggarakan Kursus Mahir Lanjutan Di Desa Wisata Garongan
Direncanakan kedua kursus tersebut berlokasi di Desa Wisata Jaka Garong Turi Sleman, untuk KMD dijadwalkan tanggal 12 - 17 Oktober 2022 dan untuk KML 19 - 24 Oktober 2022. Peserta akan mendapatkan kaos kegiatan, buku serahan materi, SKU, SKK, dan Ijazah jika dinyatakan lulus kursus.
BACA JUGA :
Petunjuk Penyelenggaraan Gerakan Pramuka Nomor 03 Tahun 2022 Tentang Peraturan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Kepramukaan
Kursus ini hanya berlaku pembina gugusdepan di wilayah kerja Kwarcab Sleman dan dibuktikan dengan surat tugas dari sekolah/gugusdepan.